Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Skripsi: Hubungan Faktor Lingkungan dan Sosiodemografi dengan Kejadian Diare pada Balita di Puskesmas Barombong Tahun 2012
LATAR BELAKANG : Diare merupakan penyebab kematian utama di dunia, terhitung 5-10 juta kematian/tahun. Sampai saat ini penyakit diare masih menjadi masalah dunia terutama di Negara berkembang. Besarnya masalah tersebut terlihat dari tingginya angka kesakitan dan kematian akibat diare. WHO memperkirakan 4 milyar kasus terjadi di dunia dan 2,2 juta diantaranya meninggal, sebagian besar anak-anak dibawah umur 5 tahun.
Meskipun diare membunuh sekitar 4 juta orang/tahun di Negara berkembang, ternyata diare juga masih merupakan masalah utama di Negara maju. Di Amerika, setiap anak mengalami 7-15 episode diare dengan rata-rata usia 5 tahun, 9% anak yang dirawat di Rumah Sakit dengan diare berusia kurang dari 5 tahun, dan 300-500 anak meninggal setiap tahun. Di Negara berkembang rata-rata tiap anak dibawah usia 5 tahun mengalami episode diare 3 kali pertahun.
TUJUAN : Untuk Mengetahui hubungan faktor lingkungan dan sosiodemografi dengan kejadian diare pada balita di puskesmas barombong tahun 2012.
METODE : Penelitian ini merupakan penelitian dalam bentuk survey yang bersifat observasional dengan metode pendekatan cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu-ibu yang memiliki balita (berumur 0-4 tahun) yang berkunjung kewilayah Puskesmas Barombong yang berjumlah 66 ibu, sedangkan sampel sebanyak 57 ibu yang ditentukan dengan menggunakan teknik Total Sampling Metode pengumpulan data dengan kuesioner dan wawancara. Analisis data menggunakan uji chi square.
HASIL : Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara faktor sosiodemografi yang meliputi tingkat pendidikan ibu p = 0,000 , dan jenis pekerjaan ibu p = 0,000 . Ada hubungan antara faktor lingkungan yang meliputi sumber air p=0,000, dan jenis tempat pembuangan tinja p=0,000 dengan kejadian diare pada balita di Puskesmas Barombong.
KESIMPULAN : Diharapkan lebih meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat, terutama melakukan tindakan pencegahan terjadinya diare seperti mencuci tangan sebelum makan dengan sabun.
KATA KUNCI : Diare, Balita, Faktor lingkungan, Faktor sosiodemografi.
Ketersediaan
10542 0081 09 | 610.6 FAR h | FK Library (R 41-45) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Repair |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
610.6 FAR h
|
Penerbit | Kedokteran unismuh Makassar : FK UNISMUH Makassar., 2013 |
Deskripsi Fisik |
89 hlm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
610.6
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain